SoloposFM-Hari pertama sekolah adalah peristiwa penting bagi anak-anak dan menjadi sebuah tantangan. Ada rasa senang, bersemangat, dan takut untuk berbaur. Karena si kecil akan mulai menghadapi sekolah baru, kelas baru, guru baru, teman baru, serta pelajaran baru.
Perasaan gugup pasti dirasakan oleh si anak, untuk itu sebagai orang tua sebaiknya mempersiapkan berbagai kebutuhan sekolah anak dan juga harus mempersiapkan mental anak untuk menyambut hari pertama masuk sekolah.
Berikut beberapa manfaat pentingnya mendampingi anak saat hari pertama masuk sekolah, yang dikutip dari berbagai sumber (17/7/2017):
Mendekatkan Hubungan Orang Tua dan Anak
Mengantarkan anak untuk bersekolah di hari pertama bukan hanya sekedar mengantarkan sampai gerbang sekolah, tapi juga memulai komunikasi dengan anak. Karena bisa saja anak merasa gugup dan takut. Sebagai orang tua bisa menceritakan pengalaman mereka saat masuk sekolah pertama kali untuk menghilangkan rasa gugup serta memberikan motivasi belajar kepada si kecil.
Memulai Komunikasi yang Baik Antara Orangtua dan Sekolah
Hari pertama sekolah merupakan saat yang tepat bagi orang tua untuk mulai menjalin komunikasi dengan sekolah, guru serta lingkungan, bahkan sesama orang tua murid. Karena anak akan banyak menghabiskan banyak waktu disekolah. maka untuk itu, kenali siapa wali kelasnya, guru-guru yang mengajar, bagaimana sistem pengajarannya, dan lain sebagainya. Dengan mengenal lingkungan sekolah dengan baik, maka Anda juga bisa memberikan dukungan kepada si kecil.
Menigkatkan Kepercayaan Diri
Si kecil tentunya akan memerlukan waktu untuk beradaptasi dengan lingkungan barunya, terutama jika ia memasuki lingkungan sekolah yang benar-benar baru. Proses adaptasi membutuhkan rasa percaya diri, untuk berkenalan dengan teman-temannya. Untuk itu perlu adanya pendampingan dari orangtua dan orang-orang terdekat untuk bisa meningkatkan rasa kepercayaan diri dan mampu beradaptasi dengan lingkungan barunya.
[Lintain Mustika]