SoloposFM – Barcelona sukses meraih poin penuh dalam lawatan ke markas Rayo Vallecano dengan dibantu hat-trick Lionel Messi. Los Cules menang telak 5-1 dan terus menjaga jarak dengan pesaing-pesaing terdekat mereka. Dengan kemenangan tersebut, Barca kini memimpin klasemen dengan koleksi nilai 69. Mereka unggul delapan angka atas Atletico Madrid dan unggul 12 angka atas Real Madrid. Kini, tinggal tersisa 11 pertandingan menuju garis finis.
Sementara itu, Rayo yang harus bermain dengan sembilan orang lantaran dua pemainnya dikartu merah, berada di posisi ke-17 dengan koleksi nilai 26. Nilai mereka sama dengan milik Granada yang berada di posisi ke-17, zona degradasi.
Pada pertandingan yang berlangsung di Campo de FĂștbol de Vallecas (03/03/2016) dini hari tadi WIB, Barca tampil dominan sejak awal. Statistik juga menunjukkan bahwa Barca memenangi penguasaan bola hingga lebih dari 60%.