SoloposFM, Tiga anggota BTS tiba di Incheon International Airport, Korea Selatan, Senin (06/12/2021) pagi. Dilansir dari Koreadispatch mereka kembali dari Los Angeles, California usai melangsungkan konser “PERMISSION TO DANCE ON STAGE LA”.
Namun, tidak semua member ikut kembali. Hanya Jimin, Jin, dan Jungkook bersama sebagian staff saja yang kembali. Alasan pasti terkait member lain yang masih tinggal di sana belum terungkap. Sebab dari pihak HYBE selaku agensi tidak memberikan penjelasan.
Baca juga : Film The Unforgivable Dan Rasa Kangen Sandra Bullock Akan Keluarga Kala Liburan Natal
Setibanya di Korea Selatan, mereka harus mengikuti aturan pemerintah mengenai karantina yang menjadi 10 hari. Penerapan kebijakan ini mulai Jumat (3/12/2021) hingga dua minggu ke depan.
Diketahui varian terbaru Omicron mulai masuk ke Korea Selatan setelah penemuan lima kasus yang terdeteksi pada pasangan asal Nigeria yang baru saja tiba. Dua anggota keluarga dan satu orang teman mereka juga dinyatakan positif walaupun sudah melakukan vaksinasi lengkap.
Istirahat Pasca Karantina
HYBE juga mengumumkan melalui laman media sosial Twitter BigHit Music, setelah selesai melakukan karantina semua member BTS akan istirahat secara resmi. Istirahat dari segala aktivitas ini kedua kalinya dilakukan BTS.
Pada tahun 2019, BTS melakukan istirahat resmi seusai menyelesaikan jadwal kerja official “BTS PERMISSION TO DANCE ON STAGE LA” dan “2021 Jingle Ball Tour”. Namun, BTS tetap aktif untuk berinteraksi dengan fans di tahun 2020 dan 2021 di tengah pandemi COVID-19, dan mendapatkan hasil yang luar biasa sebagai Top Global Artist.
Periode istirahat ini akan memberikan BTS, kesempatan untuk terinspirasi kembali dan mengembalikan energi kreatif mereka. Selama ini BTS sudah berkomitmen tanpa lelah untuk aktivitas mereka. Hal ini juga merupakan kali pertama sejak debut mereka untuk menghabiskan waktu liburan di akhir tahun dengan keluarga.
“Kami sekali lagi memohon pengertian untuk kebutuhan mereka dalam melakukan hal–hal normal dan kebebasan, kehidupan sehari–hari. Serta fokus pada diri mereka pribadi, hanya untuk sesaat selama waktu istirahat mereka,” ungkap HYBE.
BTS akan fokus untuk menyiapkan konser dan persiapan perilisan album terbaru yang akan menjadi tanda sebuah era yang baru. Mereka sedang menyiapkan konser untuk bulan Maret 2022 untuk berhubungan dan berkomunikasi secara langsung dengan fansnya di Seoul.
“Kami ingin menunjukkan rasa terima kasih terdalam bagi semua fans yang tetap mendukung BTS. Mereka akan kembali seperti saat keadaan terbaik mereka, setelah recharging. Upaya ini agar bisa mengembalikan semua cinta dari fans,” pungkas HYBE.
[Diunggah oleh Avrilia Wahyuana]