SoloposFM – Kedatangan Rio Haryanto di Bahrain mendapatkan sambutan hangat. Akhir pekan ini, pebalap Indonesia itu akan menjalani balapan keduanya di Formula 1. Rio mendarat di Bandara Internasional Bahrain pada pukul 15:50 waktu setempat, Selasa (29/03/2016). Kedatangannya sudah ditunggu Duta Besar Indonesia untuk Kerajaan Bahrain, Chilman Arisman, beserta staf KBRI Manama dan orang-orang Indonesia lainnya. Rio mendapatkan kalungan bunga setelah mendarat dan sempat berfoto bersama dengan para penyambutnya.
Rencananya, Rio akan melakukan meet and greet pada Rabu (30/03/2016) di KBRI Manama. Sementara, pada hari balapan digelar, Minggu (3/04/2016), rencananya akan digelar acara nonton bareng untuk mendukung Rio dan fun games. Bagi Rio sendiri, Sirkuit Bahrain pernah menjadi tempat yang menyenangkan untuk Rio. Pebalap berusia 23 tahun tersebut sukses menjadi juara pada sprint race GP2 Bahrain, tahun 2015 lalu. Sejauh ini, persiapan Rio jelang balapan tersebut dikabarkan baik.