SoloposFM–Kulit wajah yang bersih dan bebas dari masalah kulit adalah idaman semua orang. Dengan mencuci wajah secara teratur dua kali sehari adalah salah satu cara untuk mendapatkan kulit idaman. Sayangnya, masih banyak yang melalukan kesalahan tentang bagaimana cara mencuci muka yang benar.
Walaupun cara tersebut sepele, namun dapat menimbulkan masalah serius bagi wajah. Melansir tribunnews.com, berikut ulasannya untuk Anda :
Tidak cuci tangan
Jangan pernah mencuci wajah dengan tangan yang belum dibersihkan. Walaupun Anda merasa bahwa tangan Anda tidak kotor, sebaiknya cuci tangan terlebih dulu.
Karena residu dan sisa kotoran pada tangan bisa berpotensi sebagai bakteri yang justru membuat wajah Anda berjerawat dan bermasalah.
Tidak menggunakan handuk baru
Mengeringkan wajah dengan handuk yang sudah dipakai sebelumnya, sama artinya bahwa Anda baru saja membersihkan wajah denagan handuk kotor. Maka percuma saja jika Anda telah mencuci wajah namun membesihkannya dengan handuk kotor.
Pastikan jangan mengeringkan wajah Anda dengan handuk mandi yang sudah berhari-hari Anda gunakan.
[Nicken Kharisma]