SoloposFM- Film box office memiliki banyak penggemar di berbagai belahan dunia. Banyak film box office yang sudah mendominasi puncak box office. ‘Logan’ salah satunya, yang berhasil menduduki puncak box office. Dari penayangan di sejumlah bioskop di kawasan Amerika Utara, film tersebut berhasil meraup pendapatan hingga $85,3 juta. Perolehan pendapatan tersebut setara Rp 1,1 triliun melampaui sejumlah film lain.
Sejak diputar perdana di Berlin International Film Festival, hingga kini ‘Logan’ telah memperoleh pendapatan hingga $237 juta jauh melebihi budget film tersebut diproduksi sebesar $97 juta. ‘Logan’ juga bukan film pertama yang ceritanya dewasa dan diadaptasi dari komik. Sebelumnya ada ‘Deadpool’ yang juga menuai sukses sejak pertama kali dirilis.
Sementara di peringkat dua dihuni oleh komedi horor ‘Get Out’. Rumah produksi Universal Pictures memperoleh pendapatan berlipat dari film tersebut yang produksinya hanya menelan budget sebesar 5 juta dolar. Minggu ini ‘Get Out’ meraup pendapatan hingga 26 juta dolar.
Di peringkat tiga dan empat diduduki oleh ‘The Shack’ dan animasi ‘The LEGO Batman Movie’. Sempat duduk di peringkat pertama box office, ‘The LEGO Batman Movie’ merosot ke posisi empat dan berhasil memperoleh pendapatan hingga 11,7 juta dolar.
Lima besar box office kemudian ditutup oleh drama ‘Before I Fall’ yang dibintangi Zoey Deutch, yang sebelumnya dikenal lewat ‘Dirty Grandpa’ dan Beautiful Creatures’.
Inilah daftar 10 film box office yang menduduki puncak box office minggu kemarin:
1. Logan
2. Get Out
3. The Shack
4. The LEGO Batman Movie
5. Before I Fall
6. John Wick: Chapter Two
7. Hidden Figures
8. The Great Wall
9. Fifty Shades Darker
10. La La Land
[Savitri Dyah]