SoloposFM – Lorin Solo Hotel merayakan Hari Jadi yang ke-22. Digelar secara sederhana di Kampoeng Ikan, acara terbatas hanya diikuti oleh internal karyawan Lorin Group, yakni Lorin Solo Hotel, Syariah Hotel Solo, perwakilan holding company PT Hotel Anomsolo Saranatama (PT HAS) dan PT Lor International Hotel (PT LIH).
Mengusung tema Creative & Innovative, perayaan kali ini terasa berbeda mengingat pandemi covid-19 belum juga berakhir. Banyak hal yang telah dilakukan manajemen untuk bisa terus survive dalam kondisi ini.
Dr. Purwanto Yudhonagoro, SE, M.Par, CHA selaku Direktur Utama Lorin Group dalam sambutannya mengatakan,“Walaupun banyak hotel lain yang terpaksa tutup sementara waktu karena pandemi covid-19, alhamdulilah kita masih tetap buka dari awal pandemi sampai saat ini.
Purwanto menambahkan, menghadapi pandemi mau tak mau manajemen harus bisa berbenah, harus bisa berinovasi dengan ide-ide kreatif demi survive di tengah kondisi yang kurang menguntungkan.
Beberapa inovasi yang dilakukan antara lain membuka outlet wedangan dengan tagline Nyore Bareng Lorin yang saat ini menjadi salah satu destinasi kuliner di kota Solo. Selain itu manajemen juga menggenjot revenue melalui Lorin Super Clean yang bergerak di bidang layanan kebersihan profesional.
Tak hanya melayani jasa kebersihan untuk instansi, Lorin Super Clean juga siap melayani kebutuhan untuk rumah tangga. Manajemen juga membuat berbagai promo wedding, di antaranya membuat paket intimate wedding yang adaptif terhadap pandemi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat untuk menjamin keamanan dan kenyamanan tamu.
Adapun puncak perayaan HUT Lorin Solo Hotel kali ini dimulai dengan senam Zumba yang dipandu secara atraktif oleh Zin Fathar pada pukul 07.00 wib. Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Purwanto yang diserahkan langsung kepada Director of Sales Lorin Solo Hotel dan Syariah Hotel Solo.
Dalam kesempatan ini juga diberikan penghargaan Best Employee 2020 oleh Human Resources Manager, Prasetyo Nugroho kepada Andi Prasetyo, karyawan dari departemen Security.
[Diunggah oleh Mita Kusuma ]