Radio Solopos – Surakarta atau Solo yang terletak di Jawa Tengah terkenal dengan warisan budaya yang kaya serta memiliki potensi ekonomi yang menjanjikan. Jika Anda pengusaha yang tertarik memulai bisnis di kota ini, terdapat sejumlah peluang yang layak untuk dieksplorasi.
Program on air Ekonomi Bisnis pukul 09.00 WIB edisi Senin (25/9/2023) kemarin membahas peluang-peluang bisnis yang menguntungkan di Kota Bengawan. Penasaran ada apa saja? Yuk simak rekomendasi berikut!
1.Usaha Pariwisata dan Kerajinan
Solo memiliki warisan budaya yang kaya, seperti Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Pasar Klewer yang terkenal dengan batiknya, dan Pasar Gede yang merupakan pasar tradisional.
Peluang bisnis di bidang pariwisata sangat menjanjikan di kota ini. Anda dapat membuka agen perjalanan, homestay, atau toko kerajinan lokal untuk menarik minat wisatawan.
2. Jasa Transportasi Wisata
Jasa transportasi wisata adalah usaha yang menyediakan layanan transportasi untuk keperluan wisata. Perusahaan ini menyediakan kendaraan seperti mobil, bus, atau van.
Jasa ini juga menyediakan sopir yang berpengalaman untuk mengantarkan wisatawan ke destinasi yang diinginkan. Jasa transportasi wisata dapat mencakup paket perjalanan lengkap dengan panduan wisata atau hanya menyediakan layanan transportasi saja.
Apalagi mengingat Solo sudah memiliki berbagai lokasi wisata baru yang bisa saja juga diintegrasikan dengan mudah di jasa transportasi Sobat Solopos.
3. Katering
Namanya kota wisata, pastinya para turis lokal dan manca butuh yang namanya cemilan atau bahkan makan berat, jadi bisnis katering juga bisa ditambahkan di sana.
Katering sendiri adalah usaha yang menyediakan makanan dan minuman untuk berbagai acara, seperti pernikahan, ulang tahun, rapat bisnis, atau acara sosial lainnya.
Perusahaan katering dapat menawarkan berbagai pilihan menu sesuai dengan kebutuhan dan preferensi pelanggan. Selain itu, usaha katering juga dapat menyediakan layanan antar dan pengaturan dekorasi makanan.
4. Membuka Kedai Kopi
Membuka kedai kopi adalah usaha yang melibatkan pengelolaan tempat dengan sajian berbagai jenis dan minuman kopi lainnya.
Kedai kopi juga dapat menawarkan makanan ringan, seperti roti, kue, atau sandwich. Usaha kedai kopi harus menciptakan suasana yang nyaman untuk pelanggan agar dapat menikmati kopi dengan santai.
Solo termasuk kota yang memiliki banyak peminat kopi nih, Sob. Mahasiswa, pelajar bahkan keluarga sekarang juga sering ngopi karena terlihat banyaknya kedai kopi atau yang biasa kita sebut coffee shop buka mulai di tengah kota sampai di pinggiran desa.
5. Bisnis Kos-kosan
Bisnis kos-kosan adalah usaha yang menyediakan fasilitas tempat tinggal sementara bagi individu yang membutuhkan.
Pemilik kos-kosan biasanya menyewakan kamar atau unit apartemen dengan fasilitas standar seperti tempat tidur, meja, dan kursi. Akses ke fasilitas umum seperti dapur atau kamar mandi juga disediakan oleh pemilik kos di beberapa usahanya.
Bagi Solo memiliki banyak universitas atau perguruan tinggi, kos bisa jadi solusi tepat dan akan selalu penuh dipesan oleh mahasiswa baru. Bahkan tiada salahnya jika membuka kos di lokasi dekat area pekerja atau pabrik atau perkantoran.
6. Usaha Parfum
Biar para mahasiswa makin kece dan wangi, sediakan usaha parfum yang murah dan berkualitas tapi tetep cuan untuk mereka. Usaha parfum tentunya melibatkan penjualan parfum, wewangian, atau produk perawatan tubuh lainnya.
Peluang usaha ini mencakup menjual produk-produk parfum dari berbagai merek terkenal atau menciptakan dan menjual parfum dengan merek sendiri.
7. Kuliner
Solo terkenal surganya kuliner. Maka memulai bisnis di sektor ini juga memiiliki prospek menjanjikan. Bisa dimulai dengan membuka warung makan. Bisa menyediakan makanan dan minuman dalam skala kecil dengan pilihan menu yang terbatas, makanan tradisional, makanan cepat saji, atau jenis makanan khusus tertentu. Usaha warung makan sering kali menawarkan suasana yang santai dan harga yang terjangkau.
8. Usaha Percetakan Sablon
Usaha percetakan sablon adalah usaha yang mencetak gambar atau desain pada berbagai media, seperti kaos, topi, tas, mug, atau merchandise lainnya.
Percetakan sablon dapat menggunakan berbagai teknik cetak, seperti sablon manual atau cetak digital. Tujuannya untuk menciptakan produk dengan desain yang disesuaikan permintaan pelanggan.
Apalagi mahasiswa biasanya pasti memiliki banyak kegiatan seperti untuk acara pengenalan mahasiwa baru, PDH, organisasi, dan lain lain.
Baca juga: 7 Ide Bisnis 60 Juta yang Pasti Cuan!