Radio Solopos – Grup Korea Selatan BABYMONSTER menjadi wajah baru RADAR KOREA di platform streaming audio, Spotify. Program RADAR dari Spotify adalah inisiatif platform yang menghadirkan kisah baru dari artis, penulis lagu, dan podcaster global.
Head of Music, Spotify Korea Jungjoo Park dalam keterangan resminya mengungkapkan rasa bahagianya terhadap berita tersebut. Mereka menyambut BABYMONSTER dan tidak sabar melakukan kerja sama yang baik untuk memikat lebih banyak penggemar dengan bakat mereka.
BABYMONSTER sejak awal debutnya selalu mencuri perhatian dengan menampilkan performa memukau di bawah asuhan YG Entertainment. Lagu mereka yang hits ada “Batter Up” dan “Sheesh”.
Pengikut mereka di Spotify sudah ada 2,6 juta pengikut dan sudah di dengar 7 juta pendengar bulanan. Lagu “Sheesh” menduduki #5 di Global Impact List Spotify untuk Korea Selatan dan menjadi lagu paling banyak di-streaming di Spotify hingga saat ini.
BABYMONSTER juga merasa bangga dan senang dipilih menjadi wajah RADAR KOREA.
“Ini hanyalah awal dari perjalanan kami, dan kami tidak sabar untuk membagikan lebih banyak lagi musik kami kepada pendengar di seluruh dunia,” kata grup idol ini. Di November 2024, para penggemar juga dapat menyaksikan BABYMONSTER di RADAR LIVE.
Sumber : Antara