SoloposFM, Bulan Desember merupakan momen yang istimewa. Umat Nasrani biasanya merayakan dengan lagu-lagu tema Natal. Lagu seperti “Last Christmas” atau “Silent Night” pun mulai menggema baik di rumah maupun di sebagian tempat publik.
Sejumlah musisi biasanya memanfaatkan momen spesial ini untuk merilis lagu atau bahkan album religi bernuansa Natal. Berikut rekomendasi album bertema Natal dikutip dari berbagai sumber :
Album This Christmas
Francesca Battistelli, merilis album Natal bertajuk “This Christmas”. “Silent Night” menjadi daftar lagu pertama di dalam album ini. Namun sebagai lagu klasik, Francesca membawakan lagu ini dengan tambahan getaran vintage dan backing vokal yang indah.
Selain itu, ia juga membawakan “Let It Snow” dengan nuansa girang. Album ini sendiri diisi oleh 14 lagu dan salah satu lagu terbarunya adalah “This Christmas” yang dibuat dengan nuansa groovy yang menenangkan.
Album A Tori Kelly Christmas

Penyanyi berikutnya yang juga memiliki album bertema Natal adalah Tori Kelly. Jika sebelumnya pelantun lagu “Dear No One” ini ikut merilis satu single natal “Angels We Have Herad On High” Natal tahun lalu dia akhirnya merilis album Natal pertamanya berjudul “A Tori Kelly Christmas”.
Album ini berisi 11 lagu-lagu Natal klasik yang di-cover dengan warna suaranya yang indah dan dua lagu terbaru lainnya.
Baca Juga : Rekomendasi Drama Korea Terpopuler 2021 (Part 1)
Album Little Drummer Boy Christmas

Selanjutnya, ada for KING & COUNTRY. Band rohani peraih Grammy ini mengeluarkan album Natal mereka berjudul “Little Drummer Boy Christmas” Di dalam album ini terdapat 11 lagu klasik dan dua lagu orisinal berjudul “Won’t You Come” dan “Heavenly Hosts”.
Penyanyi kakak beradik ini memang tampaknya telah merencanakan album ini untuk dibuat sesyahdu mungkin. Sehingga setiap orang yang mendengarnya bisa merasakan momen Natal yang penuh damai di manapun mereka berada.
Album My Gift

Penyanyi jebolan American Idol, Carrie Underwood juga tak ketinggalan membuat album Natal bertajuk “My Gift”. Bisa dibilang, “My Gift” adalah album Natal pertama Carrie Underwood. Album yang dirilis pada September 2020 ini berisi delapan lagu klasik dan tiga lagu orisinal, dengan lagu klasik yang menjadi favorit banyak orang, “Little Drummer Boy” disiapkan sebagai single.
Yang spesial di album ini adalah Carrie Underwood mengajak penyanyi kenamaan John Legend membawakan lagu “Hallelujah”. Kolaborasi ini pun terdengar indah dan menyenangkan. Carrie mengungkap bahwa album ini adalah hadiah pribadinya kepada agama yang dianutnya.
Album Holly Dolly Christmas

Selanjutnya ada Dolly Parton yang merilis album “Holly Dolly Christmas”. Ini adalah album Natal ke-12 yang dikeluarkan oleh sang legendaris Dolly Parton selama 30 tahun karir bernyanyinya.
Di album terbaru ini, Dolly Parton menyajikan 6 lagu Natal terbaru yang dibawakan dengan kolaborasi bersama penyanyi-penyanyi kenamaan seperti Michael Bubble, Billy Ray Cyrus, Miley Cyrus, Jimmy Fallon dan Willie Nelson.
Adapun lagu terbaru yang disuguhkan Dolly di album ini adalah “Christmas Is”, “Christmas On The Square”, “Cuddle Up”, “Cozy Down Christmas”, “Christmas Where We Are” dan “Pretty Paper”.
Baca Juga : Rekomendasi Drama Korea Terpopuler 2021 (Part 2)
Album A Legendary Christmas

Penyanyi asal asal Amerika serikat yaitu John Legend pada 26 Oktober 2018 lalu, juga merilis album natal “A Legendary Christmas” berhasil populer berkat lagu lawas “Baby, It’s Cold Outside” yang dirombak kembali. John Legend membawakannya bersama Kelly Clarkson.
Ada juga lagu lawas lain, “Have Yourself a Merry Little Christmas”, yang dibawakan bersama Esperanza Spalding. Tidak salah jika album ini diberi judul “A Legendary Christmas”, karena lagu – lagu di dalamnya benar – benar legendaris.
Sobat Solopos itu tadi rekomendasi album bertema Natal. Sobat bisa menikmatinya bersama keluarga untuk mewarnai dan menghangatkan Natal bersama.
Selamat merayakan Natal.
(Diunggah oleh : Alifia Aqilla S)