SoloposFM – Film kelima dari kisah Jason Bourne ini menandakan kembalinya Matt Damon sebagai agen intelijen yang seringkali dibandingkan dengan Ethan Hunt dari Mission: Impossible dan James Bond. Damon sempat absen di film keempat, The Bourne Legacy. Karakter Jason Bourne di film itu memang tidak ada, digantikan oleh Aaron Cross yang diperankan oleh Jeremy Renner.
Matt Damon menegaskan bahwa Jason Bourne adalah sebuah penyelesaian dan kesimpulan dari petualangan Bourne di tiga film pertama. Film ini terasa seperti sebuah kesimpulan dari petualangan Bourne dalam mencari identitas, meskipun kami tidak menyatakan langsung. Jason Bourne memiliki kisah yang lebih dalam dibanding Bourne Ultimatum.
Dunia tempat Bourne tinggal pun berubah dibandingkan tahun 2007, ketika Damon terakhir memerankan karakter tersebut dalam film The Bourne Ultimatum. Cerita dalam Jason Bourne akan disesuaikan dengan keadaan dunia saat ini. Jason Bourne diperkuat oleh Tommy Lee Jones, Vincent Cassel dan Alicia Vikander. Tidak ketinggalan, Julia Stiles yang main di tiga film pertama kembali mendampingi Damon.
Nah, film ini bisa anda tonton di Solo Paragon Premiere, Solo Paragon XXI, The Park Premiere, The Park XXI, Grand21 dan Solo Square XXI.