SoloposFM – Film-film dengan tema variatif diyakini akan menarik jumlah penonton lebih besar sebagai pasar film nasional. Dengan demikian film karya anak bangsa dapat menjadi tuan rumah di negeri sendiri. Produser Raam Punjabi melihat belakangan ini film nasional telah menunjukkan perkembangan pesat terbukti dengan hadirnya banyak film nasional yang sukses menarik jumlah penonton. Apalagi perolehan angka penonton film nasional dapat melampaui perolehan angka penonton film asing.
Pada 2016, beberapa film menunjukan perolehan angka penonton yang fantastis. Sebut saja, film Ada Apa Dengan Cinta 2 yang tembus 3,6 juta penonton sejak dirilis 28 April kemarin. Kesuksesan serupa juga terlihat pada film My Stupid Boss yang tembus 2 juta penonton sampai hari ke-13 diputar. Keduanya menawarkan sajian film yang berbeda.
Perolehan angka penonton yang fantastis tidak hanya terjadi saat 2016. Raam mengatakan jauh sebelum itu beberapa film nasional juga terlebih dulu sukses menarik penonton lebih banyak. Misalnya, data filmindonesia.or.id menyebut film Habibie & Ainun (2012) dengan perolehan penonton lebih dari 4,5 juta, Laskar Pelangi (2008) tembus 4,6 juta penonton dan Ayat-Ayat Cinta (2008) tembus 3,5 juta penonton.