Radio Solopos – Kota Solo selalu tidak ingin ketinggalan untuk memeriahkan berbagai Hari Besar, salah satunya Perayaan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Berbagai ornamen Natal seperti lampion kurcaci hingga putri salju mulai menghiasi sejumlah titik di Kota Solo, Jawa Tengah.
Ketua Pelaksana Panitia Natal Bersama 2024 Sumartono Hadinoto mengatakan lampu natal dan ornamen ini akan secara resmi dinyalankan pada tanggal 8 Desember bersamaan dengan hari pertama parade Natal dan bazar.
Ornamen-ornamen indah, seperti lampion putri salju dan kurcaci, lampion malaikat LED, malaikat terbang, pilar snowman putar, pohon Natal LED, lampion kastil, lampion malaikat sangkakala, lampion Santa Claus, dan lampion pohon Natal ini terlihat di sepanjang Jalan Jenderal Sudirman sampai tugu jam Pasar Gede.
Selain pemasangan ornamen Natal, nantinya akan ada agenda lain sebagai rangkaian Perayaan Natal 2024 di antaranya bakti sosial dengan mengecat kanstin jalan dari simpang empat Ngarsopuro hingga bundaran Gladak serta donor darah di PMI Kota Solo.
Sumartono juga menjelaskan terkait jadwal Parade dan Bazar Natal.
“Parade dan Bazar Natal akan diadakan di Balai Kota Solo selama sepuluh hari, yakni Minggu, 8 Desember – Selasa, 10 Desember, lalu hari Jumat, 13 Desember – Minggu, 15 Desemeber, dan Kamis, 19 Desember – Minggu 22 Desember. Dan acara itu akan diadakan setiap pukul 17.00-22.00,” tutup Sumartono.
Sumber : Antara