Radio Solopos – Pelatihan membatik bagi warga di Kampung Nafri, Distrik Abepura, Kota Jayapura, Papua untuk meningkatkan keterampilan serta perekomonian warganya.
Kepala Kampung Nafri, Yohan Merahabia mengatakan ada 25 orang yang mengikuti pelatihan tersebut, terdiri dari anak-anak yang putus sekolah hingga ibu rumah tangga. Pelatihan membatik ini berlangsung selama seminggu dan bertempat di Aula Kantor Kampung Nafri.
“Pelatihan ini bertujuan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, baik Orang Asli Papua (OAP) maupun non OAP yang tinggal di Kampung Nafri,” kata Yohan ketika diwawancarai.
Dana untuk kegiatan pelatihan ini diambilkan dari dana kampung 2024. Banyak motif dan lukisan dari tiap-tiap suku di kampung yang bisa dikembangkan.
“Kami berharap nantinya ada produk batik yang dihasilkan sebagai ciri khas Kampung Nafri,” ujarnya.
Sumber : Antara