SoloposFM–Diantara sekian banyak tipe perempuan yang disukai pria, perempuan bodoh mungkin tidak termasuk salah satunya. Ya, setiap orang tentu ingin punya pasangan yang berwawasan luas dan nyambung diajak bicara. Namun, betulkah pria lebih suka dengan perempuan pintar?
Sebuah studi terbaru menunjukkan pria justru malah merasa terintimidasi oleh sosok perempuan pintar.
Dalam studi yang dipublikasikan buletin Personality and Social Psychology tersebut, para peneliti dari tiga universitas di Amerika Serikat menemukan bahwa memang kepintaran menjadi aspek yang dilihat oleh responden pria dari perempuan.
Semakin pintar seorang wanita maka di mata pria, dirinya akan semakin menarik. Namun berbarengan dengan hal tersebut pria juga akan semakin cenderung untuk tidak memilih sang wanita bila ada kesempatan.
Dalam ekperimen terhadap 105 orang pria, diketahui bahwa 86 persen pria mengaku menyukai perempuan yang pintar.
Para responden lalu diminta untuk menjalani tes lalu dipertemukan dengan perempuan yang memiliki nilai tes lebih tinggi dari dirinya. Setelah berkenalan responden diminta untuk memberikan penilaian terhadap sang perempuan.
Hasilnya tiba-tiba reaksi responden berubah. Kebanyakan pria jadi memberi penilaian perempuan yang lebih pintar tersebut kurang menarik dan cenderung menghindari untuk saling bertukar informasi pribadi atau menyusun rencana kencan di masa depan.
Menurut peneliti hal ini terjadi kemungkinan karena pria merasa terintimidasi dan maskulinitasnya berkurang ketika berhadapan dengan perempuan yang lebih pintar. Namun yang menjadi catatan tidak semua pria akan memberikan reaksi yang sama.
“Enam studi mengungkapkan bahwa ketika mengevaluasi secara psikologis target yang jauh, pria menunjukkan ketertarikan lebih pada perempuan pintar. Kontras ketika target dekat secara psikologis, pria cenderung menunjukkan ketertarikan minim pada perempuan pintar,” papar peneliti seperti dikutip dari Personality and Social Psychology, Kamis (20/4/2017).
Nah bagaimana dengan kamu? Kederkah ketemu perempuan pintar?
[Dita Primera]