SoloposFM – Gigi menjadi salah satu organ penting dalam tubuh manusia yang memiliki fungsi ampuh sebagai penghancur makananan. Jika tidak dirawat dengan baik, misalnya menyikat gigi , sementara gigi setiap hari digunakan untuk mengunyah makanan, maka akan menimbulkan berbagai permasalahan pada gigi. Masalah yang timbul diantaranya gigi menjadi kuning , berkerak bahkan jika jarang dirawat gigi bisa berlubang dan mengalami kerusakan.Jika kerusakan belum cukup parah, tentu akan mudah tentu gigi akan mudah diperbaiki kembali, namun jika terlanjur parah bisa saja penanganannya menjadi lebih lama bahkan gigi anda beresiko dicabut dan mempengaruhi kesehatan organ tubuh lainnya. Maka dari itu, Perawatan gigi untuk mencegah gigi menguning dan menjaga kesehatan gigi biasanya dengan cara menyikat gigi teratur setelah makan dan sebelum tidur. Namun, jika terlanjur sudah berwarna kuning anda bisa juga menggunakan bahan-bahan alami yang diracik secara tradisional untuk memutihkan gigi berwarna kuning tersebut.
1. Menggunakan Stroberi
Stroberi merupakan salahsatu jenis buah-buahan yang memiliki rasa yang enak dan bisa berguna untuk membuat gigi menjadi nampak lebih putih dan memudarkan warna kuning. Cara penggunaannya yakni dengan menghaluskan terlebih dahulu stroberi kemudian rutin menggosok-gosokan Stroberi pada gigi setiap hari sehingga efek whitening dari Stroberi menjadikan gigi lebih putih. Perhatikan! setelah melakukan cara ini, Anda perlu menggosok gigi dengan bersih sehingga kandungan gula yang ada pada gigi dapat hilang.
2. Menggunakan Baking Soda
Baking soda bisa dimanfaatkan untuk memutihkan gigi, caranya dengan mencampur 3 sendok makan baking soda dengan satu sendok air. Lalu diaduk hingga menjadi pasta yang kental. Anda bisa menggunakan pasta ini untuk menyikat gigi. Perhatikan! jangan menggunakan cara ini setiap hari karena dapat mengikis enamel pada gigi. Anda cukup melakukannya sekali dalam seminggu.
3. Menggunakan Kulit Pisang
Kulit pisang juga bisa digunakan untuk memutihkan gigi yang kuning, anda bisa mengupas pisang kemudian mengambil kulitnya. Gunakan kulit pisang, kemudian gosok-gosokan selama dua sampai lima menit pada gigi, lalu diamkan beberapa menit kemudian bersihkan gigi Anda dengan menggosok gigi.
4. Menggunakan Sikat Gigi 30 Menit Setelah makan
Ada banyak orang yang mempunyai kebiasaan dalam menyikat gigi langsung setelah makan. Namun, Anda bisa menunggu hingga 30 menit setelah makan, terutama jika Andam makan makanan manis atau asam. Ini dikarenakan menggosok gigi segera setelah makan terutama makanan yang manis atau asam bisa mengembalikan gula atau asa tersebut pada gigi.
5. Menggunakan Daun Salam
Daun salam bisa digunakan sebagai pemutih gigi. Cara penggunaannya juga sangatlah mudah yakni dengan menghaluskan daun salam hingga halus. Kemudian Anda bisa mencampurkan kulit jeruk yang sudah kering dan telah dihaluskan. Gunakan sedikit air lalu campurkan hingga menjadi pasta, lalu Anda bisa menggunakannya sebagai pemutih gigi.
6. Menggunakan Kulit Jeruk
Kulit jeruka merupakan salahsatu bahan alami yang bisa bermanfaat untuk memutihkan gigi. Anda bisa menggunakan sisi putih atau bagian dalam dari kulit jeruk dan menggosokannya pada gigi Anda selema beberapa kali sehari sehingga gigi Anda nampak menjadi lebih putih. Namun, karena jeruk mengandung vitamin C maka gigi akan sensitiv terhadap cara tersebut.
7. Menggunakan Buah dan Sayuran
Buah dan Sayuran diantaranya apel, wortel dan juga seledri bisa membantu dalam memutihkan gigi Anda. Buah dan sayuran ini memiliki fungsi yang baik untuk membersihkan gigi tanpa merusak bagian enamel gigi Anda.
8. Menggunakan Lemon
Cara memutihkan gigi kuning lainnya yaitu menggunakan lemon. Jeruk lemon mempunyai kandungan asam sitrat yang fungsinya bisa sebagai pemutih alami gigi Anda. Cara meraciknya juga cukup mudah, pertama siapkan sepotong lemon yang kemudian bisa Anda gunakan untuk menggosok gigi dengan sepotong lemon tersebut.
9. Menggunakan Minyak Mustard dan Garam untuk Gosok Gigi
Anda juga bisa menggunakan minyak mustard dan garam yang digunakan sekali dalam sebulan. Menggosok gigi dengan menggunakan minyak mustard dan garam dipercaya mampu membantu dalam membersihkan warna makanan dan plak yang menempel pada gigi Anda. Gunakan jari-jari anda untuk menggosok gigi dengan bahan ini atau Anda juga bisa menggunakan kapas untuk membersihkan gigi Anda tersebut.
10. Banyak Minum Air Putih
Air putih adalah salahsatu bahan alami yang selain baik untuk dikonsumsi juga bisa berfungsi untuk membersihkan gigi.
11. Hindari Kopi dan Soda
Untuk menjaga gigi agar tetap putih dan tidak kuning, sebisa mungkin harus menghindari penyebab gigi menjadi kuning itu sendiri yakni kopi dan juga soda. Soda diyakini dapat membuat gigi menjadi rapuh. Sebenarnya bolah saja untuk minum kopi atau soda asalkan tidak berlebihan.