Radio Solopos – Swiss-Belinn Saripetojo kembali menyuguhkan paket all you can eat dengan variasi menu dengan tajuk Kurma Saripetojo atau kepanjangan dari Kuliner Ramadhan Saripetojo, setelah tahun lalu juga sukses menghadirkan paket tersebut.
Mengusung konsep Culinary Journey, Kurma Saripetojo mengajak tamu untuk bersafari kuliner keliling dunia. Menghadirkan beragam menu yang berbeda- beda setiap harinya mulai dari Nusantara (Sumatra, Jawa, & Bali), Thai, Arabian, Western, dan Chinese food.
“Kami berharap dengan hadirnya kembali Kurma Saripetojo dapat menjangkau seluruh lapisan masyakarat di kota Solo dan memanjakan selera serta menambah pengalaman citarasa yang baru bagi para tamu. Jangan lupa cicipi hidangan spesial Kurma Saripetojo dari BaReLo Resto Swiss-Belinn Saripetojo, Solo”, ujar Faisal Tranggono selaku General Manager Swiss-Belinn Saripetojo, Solo.

Paket Kurma Saripetojo dapat dinikmati dengan harga bersahabat bagi para tamu yaitu hanya dengan Rp.125.000,-nett/pax. Selain itu juga terdapat paket lengkap yang meliputi fasilitas kamar beserta paket breakfasting Kurma Saripetojo atau Sahur untuk 2 orang yang dibandrol mulai dari Rp. 535.000,- per malam. Dan khusus tamu setia terdapat promo menarik yaitu buy 10 get 1 free untuk paket Kurma Ramadan.
Kurma Saripetojo akan diselenggarakan di BaReLo Resto mulai dari tanggal 23 Maret hingga 22 April 2023 pukul 17.00 – 20.00 WIB.
Di sisi lain, untuk keamanan dan kesehatan bersama, Swiss-Belinn Saripetojo masih memberlakukan protokol kesehatan dengan membatasi jumlah tamu yang bersantap di resto agar tidak menimbulkan kerumunan.
Menu yang disajikan meliputi Tom kha Gai (spicy chicken soup with coconut milk), Grill Chicken Korma, Chiken ala King, Grill fish sambal matah, Crab meat soup with corn dan masih banyak lagi. Selain itu terdapat aneka takjil yang menggugah selera seperti Mango sticky rice, es Tebak, Kolak, es Kuwut Bali dan lain sebagainya.