SoloposFM- Brand produk kue dan roti asal Fukuoka ini telah berdiri selama tiga dekade dan kini sudah memiliki cabang di 11 negara. Gerai pertama Uncle Tetsu di Indonesia dibuka di mal Central Park, Jakarta.
Hidangan menarik yang ditawarkan Uncle Tetsu Shop meliputi berbagai cake dan dessert, mulai dari Japanese Cheesecake, Baked Cheesetart, Zuccotto Cake, Madelaine, Panna Cotta hingga Ice Cream. Semuanya dibuat langsung tanpa pengawet dan perasa buatan.
Cheesecake Uncle Tetsu bisa bertahan di suhu ruangan selama 12 jam dan tiga hari bila disimpan di freezer.Setiap produk dibuat dengan bahan impor yang sama seperti di gerai yang ada di negara lain. Meski demikian, ada beberapa produk lokal yang digunakan yang sudah disetujui pihak Jepang.
Saat ini pihak Uncle Tetsu Indonesia sedang mempersiapkan sertifikasi halal untuk semua produknya. Di negara jiran Malaysia, gerai kue Jepang ini telah mendapat sertifikasi halal. Selain di Central Park, Uncle Tetsu juga akan membuka cabang di dua lokasi lain di Indonesia.
[Nabila Ikrima]