Radio Solopos – Telur adalah salah satu sumber protein yang baik bagi kesehatan tubuh manusia. Telur sangat digemari oleh sebagian besar masyarakat karena mudah dalam pengolahannya, telur juga bisa dijadikan campuran dalam beberapa minuman.
Telur yang sering dikonsumsi masyarakat biasanya adalah telur ayam, namun rupanya ada beberapa telur yang bisa dimakan dan memiliki gizi yang serupa.
Yuk, simak telur apa saja yang bisa kita konsumsi, selain telur ayam:
- Telur bebek

Telur bebek memang sering dijumpai karena mirip dengan telur ayam dalam cara pengolahannya serta mudah ditemukan karena dijual di warung, pasar, hingga toserba. Telur ini memiliki cangkang berwarna hujau kebiruan dengan kuning telur yang berwarna orange cenderung lebih amis apabila dibandingkan dengan telur ayam.
- Telur gurita

Di Indonesia telur gurita belum banyak dijumpai sebagai bahan makanan yang lazim dikonsumsi. Namun, di Jepang makanan ini merupakan primadona telur gurita bisa dimakan mentah bersamaan dengan saus atau dibuat nigiri, atau dikukus lalu dibumbui dengan kecap asin serta wasabi.
- Telur angsa

Telur unggas ini berukuran lebih besar daripada telur ayam ataupun bebek, dengan kuning telur yang lebih besar juga. Telur angsa kaya berbagai vitamin, dan banyak mineral, seperti kalsium, magnesium, fosfor dan zat besi.
- Telur burung unta

Merupakan telur terbesar di dunia yang mengandung nutrisi sebesar 2.000 kalori dalam satu telur. Telur ini sulit diolah karena cangkangnya kokoh, ukurannya yang besar, dan tentunya membutuhkan waktu hingga matang sempurna.
- Telur emu

Telur ini berukuran besar dengan warna biru hijau daan bintik-bintik di seluruh bagian cangakangnya. Karena ukurannya yg besar, telur ini diolah dengan cara didadar dan dibagikan keseluruh anggota keluarga saat makan bersama. Untuk orang Amerika dan Australia mereka sudah terbiasa mengonsumsi telur umum beda halnya dengan di Indonesia
- Kaviar

Salah satu santapan mewah dan mahal, kaviar adalah telur yang dihasilakan oleh ikan sturgeon. Karena beberapa sturgeon terancam punah, harga telur ini menjadi sangat mahal. Menyantap kaviar berkualitas tinggi, memiliki letupan sempurna yang meledak di mulut. Dikutip dari ClevelendClinic Kaviar juga mengandung zat besi, protein, vitamin B12, dan sangat bergizi.
Sumber : Bisnis