SoloposFM, Sukses bintangi drama Our Beloved Summer, Choi Woo Shik berikan pendapatnya terkait tokoh Choi Woong yang diperankannya dalam drama ini.
Drama Our Beloved Summer menceritakan mengenai kisah dua remaja SMA yang sama-sama menjadi tokoh pada film dokumenter. Hal tidak terduga terjadi ketika film tersebut justru menjadi viral pada masa mereka masih sekolah.
Karena suatu hal, dua remaja yang diperankan oleh Choi Woo shik sebagai Choi Woong dengan Kim Da-mi sebagai Kook Yeon-Su harus mengakhiri hubungan mereka. Sepuluh tahun setelah kejadian tersebut, mereka terpaksa bertemu untuk kembali membuat film dokumenter lagi.
Baca juga : Taeyong NCT Berbagi Cerita Sulitnya Ketika Masa Trainee Dulu
Dikutip dari laman allkpop, Woo Shik melakukan wawancara eksklusif dengan salah satu media Korea yang bernama ‘Hankook Ilbo’. Pada wawancara tersebut, ia membicarakan tentang karakternya sebagai Choi Woong serta tipe idealnya.
Menurutnya sebagai seorang aktor, karakter protagonis pria adalah salah satu hal yang tidak akan ada di dunia. Ia mengakui bahwa dirinya tidak bisa berperilaku sebagai Choi Woong di kehidupan aslinya. Faktanya, karena hal tersebut, ia bisa menjalani kepuasan tersebut dalam berakting dalam drama Our Beloved Summer.
Pria kelahiran 1990 ini menuturkan bahwa ia ingin belajar bagaimana mendorong segala sesuatu hal dengan cinta. Selain itu, Woo Shik mengatakan bahwa ia tidak mengetahui apakah pernikahan termasuk jalan yang harus ia tempuh, tetapi yang jelas ia ingin mempertahankan cinta hingga akhir.
Baca juga : NCT Dream Siapkan Comeback Album Terbarunya Pada Bulan Maret
Berbicara mengenai tipe idealnya di kehidupan nyata, Choi Woo Shik mengungkapkan bahwa ia tidak memiliki tipe ideal tentang perempuan. Sejujurnya hal itu ia ungkapkan karena merasa tertekan akhir-akhir ini.
Sedangkan menurutnya, jika ia harus memilih satu, ia berpikir akan memilih perempuan yang memiliki selera humor yang sama. Choi Woo Shik mengatakan ia menyukai orang-orang lucu yang senang menghabiskan waktu bersama.
Penulis : Amara Verisa
Editor : Avrilia Wahyuana