SoloposFM – Borussia Dortmund mendominasi permainan untuk mengalahkan Tottenham Hotspur 3-0 dalam laga leg I babak 16 Besar. Marco Reus menginspirasi kemenangan Dortmund dengan menyumbang dua gol.
Pada pertandingan di Signal Iduna Park, dinihari tadi WIB, Dortmund tampil agresif sejak awal. Statistik Whoscored mencatat, tim tuan rumah unggul penguasaan bola 62:38 dengan menciptakan 20 percobaan (5 on target) sedangkan Spurs hanya tiga percobaan (2 on target). Die Borussen unggul satu gol atas Tottenham di babak pertama berkat Pierre-Emerick Aubameyang di menit 30. Reus menambahkan dua gol di babak kedua yang terlahir di menit 61 dan 70.
Kemenangan ini memberi Dortmund keuntungan besar untuk lolos ke perempatfinal. Tim besutan Thomas Tuchel itu cuma butuh minimal hasil imbang di leg kedua, yang digelar di markas Tottenham sepekan lagi.