Radio Solopos – Film animasi “Tangled” akan dibuat dalam versi live action. Studio Disney sedang dalam tahap pembicaraan dengan sutradara Michael Gracey untuk membahas lebih lanjut rencana ini.
Jennifer Kaytin Robinson akan menulis naskah “Tangled” versi live action ini. Namun, hingga sekarang Disney belum membocorkan perihal pemeran yang akan mengambil peran.
“Tangled” menceritakan kisah tentang seorang putri raja bernama Rapunzel yang hilang diculik dan hidup di menara terpencil. Ia memiliki rambut panjang yang ajaib, lalu suatu hari seorang pencuri bernama Flynn Rider datang dan menyelamatkan Rapunzel.
Versi animasi yang telah tayang 14 tahun lalu berhasil sukses di pasaran dan menghasilkan pendapatan sebesar 592 juta dolar Amerika Serikat di box office global (sekitar Rp9.4 triliun).
Disney telah beberpa kali membuat animasi versi live action, di antaranya “Aladdin”, “Mulan”, “Dumbo”, dan “The Little Mermaid”. Dan dalam waktu dekat ini Disney siap memproduksi live action “Snow White” dan “Lilo & Stitch” pada tahun 2025. Sementara film live-action “Moana” yang dibintangi Dwayne Johnson akan tayang pada tahun 2026.
Sumber : Antara