Radio Solopos – Rencana penurunan harga tiket pesawat domestik akan segera dilakukan, hal ini disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto dalam konferensi pers di Jakarta pada, Minggu (3/11).

Airlangga mengatakan bahwa ini adalah upaya untuk mendorong sektor pariwisata di Indonesia. Nantinya rapat ini akan dibahas lebih lanjut besama dengan Kementerian Perhubungan dan juga dengan Pertamina.
Sebelumnya sudah terdapat Satuan Tugas (Satgas) Penurunan Harga Tiket Pesawat yang diketuai oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, namun kini sudah tidak menjabat. Satgas tersebut akan tetap ada dan terus berlanjut.
Airlangga menegaskan bahwa nantinya satgas akan melanjutkan program terdahulu. Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) selaku Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan juga mengatakan bahwa kemajuan perekonomian akan semakin maju apabila transportasi juga semakin efisien.
Sebab mahalnya biaya transportasi akan berdampak terhadap mobilitas dan produktivitas.
Sumber : Antara