SoloposFM-Perhelatan Prambanan Jazz tidak terasa tinggal menghitung hari. Tahun 2017 ini, Prambanan Jazz Festival telah menginjak tahun ketiga penyelenggaraannya. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, Prambanan Jazz tahun ini akan hadir selama tiga hari pada 18, 19, 20 Agustus 2017 di Candi Prambanan, Yogyakarta.
Hari pertama, konsep “90’s Moment” bakal dimeriahkan artis dan musisi populer dan hits pada tahun 90-an. Para penampil hari pertama adalah Andre Hehanusa, Katon Bagaskara, T-Five, Base Jam, Emerald, Lingua, Ada Band, The Groove, Ipang, Shakey, Rif/ dan masih banyak lagi.
Sarah Brightman akan menjadi penampil utama Prambanan JazzFestival 2017 kali ini.
Sarah Brightman adalah peraih nominasi Grammy Award, 200 penghargaan platinum dan emas di lebih 40 negara di dunia. Pelantun lagu “Time to Say Goodbye” ini akan tampil glory di Prambanan Jazz dengan iringan live orchestra.
Selain itu, Prambanan Jazz kali ini akan menampilkan band fenomenal Shakatak yang telah menciptakan lebih dari 35 album sepanjang karier bermusiknya.
Deretan artis-artis negeri ini yang sudah konfirmasi akan menjadi penampil adalah Kahitna, KLA Project, Tompi, Yovie Nuno, Syaharani, Sandy Sondoro, Saxx in the City, Yura Yunita, Shaggydog, Marcell, Rio Febrian, Kunto Aji, Payung Teduh, dan masih banyak lagi.
Prambanan Jazz ke-3 tahun 2017 kali ini bekerjasama dengan Indihome Telkom Indonesia sebagai sponsor utama. Tajuk utama kali ini adalah “IndiHome Prambanan Jazz 2017” dengan mengusung tema Art, Music & Culture.
Prambanan Jazz akan selalu menjadi sebuah suguhan alternatif konser bagi penggemar musik Indonesia dan luar negeri yang memiliki muatan lokal dan global.
(Erlin Setyawati)