Radio Solopos – Hati atau liver adalah salah satu organ yang bekerja paling keras di tubuh Anda. Dari detoksifikasi darah hingga metabolisme nutrisi, penting untuk menjaganya tetap dalam kondisi prima.
Sayangnya, gaya hidup modern yang tidak sehat seringkali membuat liver bekerja ekstra keras. Oleh karena itu, penting menjaga kesehatan liver dengan menjaga pola makan dan rajin berolahraga.
Tidak perlu terlalu keras dalam menjalankan olahraga, namun yang teratur dan terjadwal itu lebih penting. Aktivitas fisik sedang selama 30 menit setiap hari dapat meningkatkan fungsi hati, hal itu berdasarkan sebuah studi “Pengaruh Latihan Fisik pada Penyakit Hati Berlemak”.
Berikut 5 olahraga mudah yang dapat meningkatkan kesehatan hati Anda dalam waktu sebulan.

1. Jalan cepat, latihan aerobik seperti jalan cepat dapat mengurangi lemak hati, yang sering dikaitkan dengan kondisi seperti penyakit hati berlemak. Usahakan untuk berjalan kaki 20-30 menit setiap hari.

2. Hiking adalah Mendaki gunung membantu meningkatkan sirkulasi dan mendukung fungsi hati dengan membantu proses detoksifikasi tubuh.

3. Push-up dan squat Latihan kekuatan membantu membangun otot dan meningkatkan metabolisme tubuh. Otot yang lebih banyak akan membantu membakar lebih banyak kalori, bahkan saat istirahat.

4. Pilates dapat membantu meningkatkan fleksibilitas, mengurangi stres, dan meningkatkan kesadaran tubuh. Stres kronis dapat berdampak negatif pada liver, sehingga yoga dan pilates sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan mental dan fisik.
Sumber : Bisnis