RadioSolopos – Masih dalam rangkaian event HUT ke-19, Radio Solopos bekerjasama dengan Victory Generation menggelar event 3 on 3 Basketball Tournament. Event yang digelar di Soloparagon Mall pada Sabtu-Minggu, 6-7 Mei 2023 tersebut dibuka untuk kategori pelajar di tiga kelompok umur (KU), yaitu SD, SMP dan SMA.
Ketua Panitia HUT Radio Solopos, Rizal Fahlevi mengatakan pendaftaran sudah dibuka sejak beberapa pekan lalu dan hingga saat ini peserta sudah mencapai 80% dari target. “Hingga hari ini yang sudah mendaftar sebanyak 58 tim terdiri dari 12 tim untuk KU SD, 21 tim untuk KU SMP, 18 tim untuk KU SMA putra dan 7 tim untuk KU SMA putri,” terangnya.
Levi mengatakan melihat animo yang besar terhadap event ini maka pendaftaran masih dibuka hingga Minggu, 30 April 2023. “Silakan yang ingin ikut berpartisipasi masih ada waktu, kita tunggu hingga 2 hari ke depan,” ujarnya.
Selain untuk memberikan ajang bagi pelajar untuk mengembangkan hobi dan bakatnya pada olahraga basket, event ini juga sebagai upaya lebih mendekatkan Radio Solopos dengan masyarakat. “Terlebih di tahun ini kita melakukan beberapa penyegaran menjadi radio berita yang lebih fresh, young dan akrab. Kita juga ingin lebih menggandeng anak muda dan memberikan wadah bagi mereka bertumbuh menjadi generasi yang cerdas dan memiliki skill.”
Rencananya, selain turnamen basket, event juga akan diisi dengan berbagai aktivasi seru seperti flashmob Radio Solopos, game-game seru, talkshow bersama sponsor dan tenant serta berbagai pertunjukan lain. “Kami juga mengundang masyarakat yang ingin ikut menyaksikan turnamen basketball seru dan aktivity menarik lain untuk hadir di Soloparagon Mall selama event berlangsung.
Baca juga : Year Of Colours! Kemeriahan HUT Ke-19 Radio Solopos