SoloposFM–Bosan akan melanda sesorang yang hanya berdiam tak memiliki kegiatan. Seperti saat liburan tanpa ada rencana pergi hangout atau vacation. Untuk menanggulangi rasa bosan yang melanda saat hari libur lakukan dua hal berikut untuk mengusir bosan dikutip dari liputan6.com :
Membersihkan rumah
Anda bisa mengerjakan tugas yang berguna untuk membuat rumah lebih sehat dan nyaman. Ya, membersihkan rumah. Selain rumah menjadi nyaman dan lebih sehat hal ini juga bisa Anda gunakan untuk olahraga.
Tetapi, tahukah Anda, bahwa waktu paling tepat untuk membersihkan seluruh perabotan rumah dan mengepel lantai adalah pukul empat sore?
Menurut Martha White, M.D., direktur penelitian di the Institute for Asthma and Allergy, di Maryland, AS, saat sore hari, hormon endorfin tengah meningkat dan cuaca di sore hari juga cenderung lebih hangat dibandingkan pagi.
Debu di pagi hari cenderung mencetuskan alergi, sementara di sore hari, suhu tubuh Anda sudah lebih hangat sehingga tak mudah alergi saat terpapar debu.
Memasak
Ketimbang makan di resto mahal yang ada di pusat perbelanjaan, alangkah lebih baik jika Anda memasak sendiri hidangan ‘ala resto’ di rumah.
Oleh karenanya, jangan menyajikan nasi putih lengkap dengan lauknya seperti masakan harian. Melainkan makanan yang biasanya dinikmati saat liburan, misalnya spaghetti dengan saus bolognese dan bola-bola daging, atau salad dan sandwich buatan sendiri. Atau resep-resep baru yang belum pernah Anda coba.
Kemudian sebagai penyegar, nikmati jus tanpa pemanis buatan, rujak atau potongan buah segar, dan sorbet sebagai pencuci mulut. Agar semakin seru dan menciptakan suasana baru, lakukan persiapan memasak dan makan bersama di halaman rumah.
[Nicken Kharisma]