Radio Solopos – Solo merupakan salah satu kota penting di Jawa tengah. Terkenal dengan kuliner, budaya, dan wisatanya yang tiada habisnya dan selalu berinovasi menjadi kota yang lebih maju.
Salah satu kandidat Wakil Wali Kota Solo Astrid Widayani memiliki keinginan untuk membawa kota Solo menjadi kota yang lebih mendunia. Dalam acara Satu Sisi bersama Astrid tanggal (25/10) ia mengatakan ingin ikut mengambil peran dengan maju menjadi kandidat Wakil Walikota di Kota Solo.
Ada lima misi yang di highlight oleh calon pasangan ini adalah
- Pendidikan dan kesehatan untuk semua
- Berbudaya untuk kemajuan
- Daya saing ekonomi untuk kesejahteraan
- Inovasi birokrasi untuk layanan publik
- Pembangunan kota dan kerja sama antar wilayah
Generasi mudah harus bisa ikut mengambil peran memajukan daerah. Dengan melanjutkan pembangunan yang sebelumnya sudah berjalan dan berkelanjutan.
Pada kesempatan kali ini Astrid menjelaskan tentang program bersama pasangannya yaitu “Pasti Sehat, Pasti Pintar, Pasti Kerja, Pasti Muda, Pasti Mendunia”. Melalui program ini diharapkan masyarakat menjadi insan yang semakin maju baik di sektor pendidikan, ekonomi, kesehatan, dan lain sebagainya.
Program Pasti Sehat, melalui program posyandu plus lewat penyedian pendampingan psikologi pada isu kesehatan mental bagi anak, remaja hingga lansia. Selanjutnya insentif bagi kader PKK, mewujudkan lingkungan sehat dengan menuntaskan program RTLH dan program bebas kawasan kumuh, dan program puskesmas plus sebagai peningkatan layanan kesehatan.
Program Pasti Pintar, ada beasiswa pendidikan, insentif bagi guru dan pendamping PAUD/ KB/ TK/ TPA, dan center og knowledge untuk aktivasi pusat layanan pendidikan terpadu.
Program Pasti Kerja, yaitu rumah siap kerja semacam pelatihan soft skill untuk anak muda yang belum melanjutkan kuliah, UMKM center sebagai pusat pengembangan, dan insentif serta asuransi bagi RT/ RW.
Program Pasti Muda, akan ada reaktivasi ruang publik sebagai ruang bersama untuk berinteraksi dan berkreatifitas, modernisasi taman-taman kota, serta dukungan bagi program karang taruna dan forum anak.
Program kelima adalah Program Pasti Mendunia, dengan melanjutkan event dan investasi skala internasional berbasis daya dukung infrastruktur, jejaring, dan komitmen bersama berbagai pihak serta melanjutkan diplomasi budaya internasional.