SoloposFM-Tekanan di dunia kerja dan lingkungan terkadang membuat seseorang mampu bekerja dengan keras dan terkadang membuat orang menjadi cepat lelah. Apalagi bila pekerjaan tersebut tidak sesuai dengan minat Anda. Namun, bila Anda bekerja sesuai dengan minat pasti Anda akan semangat bekerja bahkan sampai lupa waktu. Seringkali tubuh memberikan sinyal-sinyal kepada Anda, namun kebanyakan orang sering kali mengabaikan hal tersebut. Umumnya seseorang menyadari bahwa tubuh terasa berat dan sakit berkepanjangan, barulah menyadari bahwa hal tersebut disebabkan oleh kerja berlebihan. Seberapa pun kesibukan dan seberapa pun semangat Anda bekerja pasti Anda membutuhkan istirahat.
Berikut ini beberapa tanda-tanda saat Anda butuh istirahat dari bekerja, yang dikutip dari berbagai sumber (11/9/2017):
Membuat Kesalahan Kecil
Ketika Anda bekerja terlalu banyak, maka otak Anda akan berhenti membayar jumlah perhatian yang seharusnya mereka lakukan. Hasilnya adalah Anda sering melakukan kesalahan kecil yang biasanya tidak Anda buat. Itu bisa terjadi pada semua orang disebabkan karena terlalu banyak bekerja. Jika itu terjadi pada Anda, saatnya Anda untuk beristirahat.
Lelah Sepanjang Waktu
Bila Anda telah bekerja terlalu lama tanpa istirahat, Anda pasti akan mengalami kelelahan. Ini juga menjadi penyebab hal-hal seperti kesalahan kecil. Pekerja yang beristirahat dengan baik adalah pekerja yang bahagia.
Menderita Insomnia
Antara stres pekerjaan, lelah sepanjang waktu, dan memikirkan semua kesalahan itu, Anda mungkin sangat stres. Hal ini dapat menyebabkan insomnia. Jika Anda mengalami Insomnia, ini akan berpengaruh pada produktifitas di pagi hari saat Anda bekerja. Anda akan lebih mudah lelah, sehingga Anda membutuhkan lebih banyak istirahat.
Tidak Bisa Fokus
Seseorang yang mampu memusatkan perhatian adalah sesuatu hal penting untuk melakukan pekerjaan yang baik dan jika Anda sulit fokus maka kemungkinan besar Anda sulit menyelesaikan pekerjaan dengan baik.
Ini akan merefleksikan kinerja Anda dan seseorang akan mulai bertanya-tanya apakah Anda cocok untuk pekerjaan itu. Bantulah diri Anda sendiri dan luangkan waktu seminggu untuk memulihkan diri Anda.
Tidak Memiliki Motivasi
Menyelesaikan pekerjaan memang butuh waktu dan tenaga. Biasanya Anda ingin segara beristirahat dan Anda tidak ingin bekerja?Jika motivasi Anda berada pada titik terendah, mungkin sudah waktunya Anda untuk memiliki waktu sendiri.
Tidak Memiliki Ambisi
Sejauh ini kasus terburuk yang dilupakan adalah kurangnya ambisi Anda. Anda mungkin tidak memikirkan tujuan jangka panjang Anda lagi karena Anda berfokus pada pekerjaan sehari-hari. Mimpi Anda untuk naik tangga perusahaan atau menemukan pekerjaan impian Anda tampak seperti kenangan yang jauh.
Jika prioritas Anda telah rusak, Anda perlu meluangkan waktu untuk kembali mempelajari apa yang sebenarnya Anda inginkan. Bila sudah waktunya untuk beristirahat dari pekerjaan.
Mudah Frustrasi
Banyak hal yang seharusnya tidak mengganggu Anda tapi bisa membuat Anda kesal hingga berjam-jam. Bahkan ada beberapa kesalahan biasa yang bisa mengubah mood Anda menjadi buruk. Hati-hati, itu mungkin tanda-tanda Anda harus mulai beristirahat. Tarik napas dan hindari beberapa hal yang bisa membuat Anda merasa kesal secara berlebihan.
Meja Kerja Berantakan
Salah satu ciri paling sederhana Anda sudah mulai lelah bekerja adalah meja kerja yang berantakan. Kertas yang berantakan hingga sisa-sisa makanan yang bertebaran di atas meja menandakan Anda perlu segera beristirahat. istirahat sejenak dan rapikan meja kerja Anda agar menimbulkan semangat baru.
Mudah Tersinggung dan Menyinggung Perasaan Orang Lain
Menjadi semakin mudah tersinggung karena perilaku sederhana rekan kerja jelas menandakan Anda bekerja terlalu keras. Apalagi jika Anda membuat kesal rekan kerja di kantor, pastikan meminta maaf dan jangan mengulanginya lagi.
Sering Sakit
Stres dapat membuat tubuh Anda lebih rentan terkena penyakit ringan seperti flu dan batuk. Lebih dari itu, kedua penyakit tersebut sering datang membuat tubuh Anda terasa lemah. Kondisi tersebut menunjukkan lemahnya sistem kekebalan tubuh karena terlalu lelah bekerja di kantor. Meski Anda merupakan pekerja keras, jangan pernah lupa untuk beristirahat.
[Lintain Mustika]