SoloposFM, Kak Tarwo sebagai panggilan akrab sangat piawai dalam mendongeng tentang pentingnya menjaga kebersihan dari kelas 3 – 6 siswa SD Negeri Kandangsapi Solo.
Kegiatan mendongeng dengan dibagi tiap kelas ini dari Komunitas Istana Dongeng Nusantara ini diselenggarakan disela-sela aktifitas mewarnai yang membuat tertawa siswa SD Negeri Kandangsapi, Solo dengan olah vokal dan gesture yang menarik serta menyesuaikan alur cerita. Siswa sangat antusias dalam mendengar dan memperhatikan gerakan maupun cerita tersebut disela-sela aktifitas mewarnai yang dilakukan per kelas dikarenakan masih dalam PTM Terbatas ini.
Baca juga : Yuk Jalan-jalan ke Kampung Wisata Klatak!
Melalui media rekreasi dan edukasi berupa aktifitas mewarnai dan mendengarkan dongeng ini para siswa sangat bersemangat dalam mengikuti kegiatan Kampanye Budaya Bersih dan Sehat yang diselenggarakan oleh tim mahasiswa dan dosen Prodi DKV FSRD ISI Solo pada Rabu, 25 Nopember 2021.
Mewarnai gambar sebagai kegiatan utama mampanye yang bertema seputar prokes ini dapat memberi pesan edukasi kepada siswa untuk selalu patuh dan menjaga kesehatan, dimana aksi kreatif ini sebagai kegiatan pelaksanaan dari Hibah Kegiatan Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM) melalui Partisipasi Masyarakat pada tahun 2021.
Hibah yang didanai dari program KemenkoPMK dan Forum Rektor Indonesia ini lewat mewarnai gambar yang berisi untuk selalu waspada dan tangguh hadapi pandemi dengan pola hidup bersih dan sehat serta mematuhi prokes yang melibatkan berbagai komunitas seperti Istana Dongeng Nusantara dan Komunikotavisual.
Setiap kelas dipilih antara 2 – 3 karya sehingga total sebanyak 10 (sepuluh) karya siswa sebagai karya terbaik yang mendapatkan piagam penghargaan dan satu set alat tulis dan menggambar.
Baca juga : Hari Guru Nasional, PGRI Solo : Guru Harus Maksimal Jalankan Tugas Apapun Kondisinya!
Penyerahan penghargaan diberikan oleh dosen dan mahasiswa Prodi DKV FSRD ISI Solo, Istana Dongeng Nusantara, guru, dan kepala sekolah yang diakhiri sesi foto bersama.
Dengan pemberian penghargaan sebagai apresiasi kepada siswa didik dalam mengembangkan bakat khususnya di bidang seni rupa nantinya, serta tetap menjalankan pola hidup prokes baik di sekolah maupun di rumah sesuai semangat Gerakan Nasional Revolusi Mental yang sedang digalakkan pada saat ini seperti penjelasan oleh Dyan Budiarti M.Pd selaku kepala sekolah SD Kandangsapi Solo.
Sedangkan menurut Basnendar Herry Prilosadoso, S.Sn., M.Ds selaku dosen Prodi DKV FSRD ISI Solo dan juga koordinator kegiatan bahwa memberi media edukasi dan rekreasi kepada siswa lewat kegiatan mewarnai dan mendengarkan dongeng diharapkan siswa dapat memogivasi untuk selalu belajar dan berkreativitas khususnya di masa PTM Terbatas ini.
(Diunggah oleh Avrilia Wahyuana)